Kamis, 29 Mei 2014

PAMERAN SISWA SMPN 41

PAMERAN PRODUK KREATIVITAS SISWA SMPN 41 SURABAYA
TAHUN PELAJARAN 2013-2014

          Pameran Produk Kreativitas Siswa SMPN 41 Surabaya dilaksanakan pada hari Sabtu tanggal 21 Desember 2013 di aula SMPN 41 Surabaya.Pameran tersebut dilaksanakan dalam rangka menggali bakat dan potensi yang ada dalam diri siswa agar memiliki kreativitas seni dan skill yang bagus sehingga kelak berguna dalam kehidupannya di masyarakat.Berbagai macam produk dari berbagai macam mata pelajaran yang ditampilkan antara lain :
1. Mata pelajaran Elektronika :
   Siswa kelas 8 membuat produk yang terbuat dari bahan daur ulang yang di kemas dengan begitu cantik dan di hiasi dengan lampu sehingga produk tersebut menjadi very interesting.Produk elektronika daur ulang dari kelas 8A tahun pelajaran 2012-2013 tentang bangunan sebuah candi dan becak yang terbuat dari koran telah mempelopori siswa kelas 8A tahun pelajaran 2013-2014 untuk menunjukkan bakatnya dengan menciptakan ide yang sangat luar biasa yaitu membuat taman bermain (Taman Remaja Surabaya). .Antusias siswa kelas 8J juga tidak ingin kalah untuk menunjukkan bakatnya,mereka menampilkan sebuah iklan yang mengajak semua orang untuk STOP GLOBAL WARMING AND GO GREEN INDONESIA.Selain itu kelompok lain dari siswa kelas 8J juga membuat sebuah rumah yang begitu teduh karena dihiasi dengan area bermain dan rumput yang hijau dan ada juga yang membuat sandal yang dipakai orang pada zaman dahulu.Wow keren banget dech hasilnya.

2. Mata pelajaran Seni Budaya
   Siswa membuat hiasan/gambar yang menarik di tas kain,pot bunga,tempat sampah,tempat pensil dan talenan (alat pemotong sayur).Selain itu siswa juga ada yang membuat lukisan yang begitu indah,menghias Kuda-kudaan (jaran Kepang) dengan ornamen-ornamen.

3.Mata PelajaranTata Busana dan Prakarya
    Siswa kelas 7 membuat karangan bunga yang terbuat dari sedotan dan vas yang berupa botol aqua,ada juga yang membuat keset dari kain-kain bekas,menghias tempat tisu yang awalnya biasa menjadi begitu bagus dan menarik.        

4.Mata Pelajaran TIK
   Siswa membuat barner yang berisi tentang iklan/ajakan untuk peduli terhadap lingkungan yang disertai dengan foto-foto terbaik dari siswa tersebut.

5.Mata Pelajaran IPA
   Siswa membuat alat peraga tentang bagian-bagian dari sel yang terbuat dari malam.

Demikianlah hasil kreativitas siswa SMPN 41 Surabaya.Semoga kreativitas tersebut dapat bermanfaat bagi dunia pendidikan dan memotivasi siswa dalam menggali bakat dan potensi yang ada dalam dirinya sehingga siswa memiliki rasa percaya diri dan siap terjun di masyarakat demi kesejahteraan masa depannya kelak.Amin ya robal alamin.

Kamis, 22 Mei 2014

HASIL PRODUK KREATIVITAS SISWA SMPN 41 SURABAYA

Taman Remaja Surabaya by kelas 8A
Taman bermain by 8A

miniatur taman by arek 8A

Rumah adat by Nada,Kumala,Galuh,Luki (arek 8J )

By Yena,Rebeca,amalia (arek 8J)

By Nur afni,Selviana,Diah ayu,Gebi (arek 8J)

Poster adiwiyata

Pot Bunga

Kuda-Kudaan dengan ornamennya



Frame foto siswa
Hiasan Talenan

Tempat Sampah Hias

Tempat pensil Hias

Aneka Topeng
Candi By 8a